Satgas TMMD Ke-123 Kodim 1510/Sula Tak Kenal Menyerah, Kejar Target Pembangunan

SANANA, jurnal-ina.com – Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 Kodim 1510/Sula terus bekerja tanpa kenal lelah demi mengejar target penyelesaian berbagai program yang telah direncanakan. Kegiatan ini mencakup pembangunan fisik serta program nonfisik yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Pasiter Kodim 1510/Sula Lettu Inf Fransiskus, menyampaikan bahwa TMMD kali ini berfokus pada pembangunan infrastruktur dan kegiatan sosial yang dapat memberikan manfaat langsung bagi warga. “Kami berupaya semaksimal mungkin agar seluruh program, baik fisik seperti pembangunan talud, pembangunan RTLH dan pembuatan sumur bor maupun nonfisik seperti penyuluhan dapat selesai sesuai target,” ujarnya, Kamis (6/3/2025).

Kepala Desa Pastina turut mengapresiasi semangat dan kerjakeras para anggota Satgas TMMD dalam membangun wilayahnya. Menurutnya, kehadiran TMMD sangat membantu masyarakat. Dengan adanya kolaborasi antara TNI, pemerintah daerah dan masyarakat, diharapkan hasil pembangunan ini dapat bertahan lama dan memberikan dampak positif bagi warga sekitar.

Sampai saat ini, progres pembangunan terus dikejar sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan. Satgas TMMD bersama masyarakat bahu-membahu menyelesaikan setiap tugas dengan penuh dedikasi, demi mewujudkan desa yang lebih maju dan sejahtera.

Pendim 1510/Sula – Nara Melissa

Bergotong royong untuk menyelesaikan setiap pekerjaan pembangunan fisik maupun non fisik agar tepat waktu. Foto: Pendim 1510/Sula.

Artikel ini sudah terbit di jurnal-idn.com

Related posts

banner 468x60

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *