Persija Tunjuk Direktur Komersial Asal Prancis

JAKARTA, jurnal-ina.com – Persija Jakarta resmi menunjuk Sebastien Leclerc, 53, asal Prancis, sebagai Direktur Komersial. Kepakarannya sebagai ahli marketing olahraga membuat dirinya yakin bisa membantu Persija dari sisi komersial.

Sebastien Leclerc menghabiskan kariernya khusus di bidang marketing olahraga. Karena itu dia pernah ikut menggelar Kejuaraan Balap Sepeda bersama UCI, pernah juga di FIFA dan kemudian UEFA.

Dia juga pernah berpartner dan bekerja di IOC (Komite Olahraga Internasional) serta media house Red Bull. Leclerc mendapatkan kehormatan bisa diberi kepercayaan untuk mengangkat sisi komersial Persija.

“Kehormatan bisa bekerja di salah satu klub terbesar di Indonesia dan Asia. Saya terima tawaran ini karena saya yakin bisa membantu Persija. Saya juga sudah beberapa kali ke Indonesia dan saya suka negeri ini,” ujar Leclerc dalam wawancara di kanal YouTube Persija Jakarta, Senin (26/6/2023).

Sebagai Direktur Komersial Persija, tugas Sebastien Leclerc adalah memperkuat brand Persija dan memaksimalkan potensi yang ada di Persija dari sisi marketing-nya. “Kita akan melihat potensinya dari berbagai aspek, salah satunya dari sisi sponsorship,” ungkapnya.

“Memiliki Fanbase”

“Persija memiliki banyak peluang untuk berkembang di berbagai aspek yang mereka miliki, apalagi Persija sudah memiliki fanbase yang sangat besar. Ini bagian penting dari klub dan juga hal paling esensial untuk masa depan klub,” papar Leclerc.

Prestasi tim asuhan Thomas Doll ke depan tentu akan memudahkan kerja Sebastien Leclerc, tapi menurutnya, itu bukan satu-satunya syarat.

Disampaikan, The Jakmania juga masih berpotensi untuk dikembangkan agar jumlahnya makin massif. Tugas Persija juga sebagai satu klub menjaga kepercayaan The Jakmania.

“Kita saling membutuhkan, karena itulah kita punya kesempatan untuk memperbesar fanbase The Jakmania ini.”

Anto

Direktur Komersial Persija, Sebastien Leclerc, 53, asal Prancis. Foto: Humas.

Related posts

banner 468x60

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *