Latihan SBO Bakamla RI Dengan USCG Resmi Berakhir

banner 468x60

JAKARTA, jurnal-ina.com – Latihan Small Boat Operation (SBO) bagi personel Bakamla RI oleh Mobile Training Team (MTT) United States Coast Guard (USCG) resmi ditutup. Seremonial penutupan latihan dilakukan dengan khidmat di Jakarta Utara, Jumat (3/2/2023).

Pelatihan ini merupakan bentuk kerjasama Bakamla RI dengan USCG, tidak juga terlepas dari dukungan Office of Defense Cooperation (ODC) Kedutaan Amerika Serikat. Perlu diketahui kerjasama yang terjalin antara Bakamla RI dan USCG merupakan implementasi Work Plan (rencana kerja) dari MoU Pemerintah RI dan Amerika Serikat tahun pada 27 April 2018 silam.

Work Plan tersebut berisi beberapa kerjasama yang diatur antara lain Diklat di Akademi USCG, Sekolah Calon Perwira, Kursus Perwira Maritim Internasional dan Pelatihan Teknis Keamanan Laut lainnya. Kerjasama ini termasuk kemitraan organisasi Diklat Keamanan Laut di Indonesia dan AS; Pertukaran tenaga ahli, melaksanaan workshop, seminar dan berbagi pengalaman; Konsultasi dan dialog secara berkala membahas isu-isu terkait keamanan laut.

Personel Bakamla menggunakan Small Boat Operation.

SBO yang dilakukan kali ini, terdiri dari Tahap I dan II atau di tingkat Dasar dan Lanjutan. Pelatihan ini khususnya meningkatkan kemampuan personel Bakamla RI dalam mengoperasikan kapal patroli kecil sesuai dengan prosedur operasional teknis. Tentu saja mengacu pada prosedur yang aman dan efektif, guna mendukung kesiap siagaan operasi Bakamla RI.

Selain itu, latihan ini juga sebagai wadah pembiasaan bagi personel yang bertugas di kapal patroli, dalam melakukan prosedur pengoperasian kapal kecil. Pelatihan yang diberikan seperti keterampilan dalam penanganan kapal, menambatkan dan melepas kapal dengan aman, menangani korban yang jatuh ke air, melaksanakan pemulihan korban dengan aman dan menanggapi berbagai situasi darurat yang terjadi pada pengoperasian kapal kecil.

Turut hadir dalam kegiatan ini perwakilan dari Kedutaan Amerika Serikat, yaitu Deputy Chief of ODC Commander Chester Lee dan Staf ODC Dely Tjahyana. Seremonial penutupan dipimpin oleh Direktur Latihan Bakamla RI Laksma Bakamla Suwito, S.E, M.Si (Han) dan juga dihadiri oleh jajaran Pejabat Menengah Bakamla RI.

BAKAMLA – NARA MELISSA

Latihan yang dilaksanakan Mobile Training Team melibatkan personel Bakamla bekerjasama dengan United States Coast Guard (USCG). Foto: Bakamla.

banner 300x250

Related posts

banner 468x60

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *